Hosting (disebut juga Web Hosting / sewa hosting) adalah penyewaan tempat untuk menampung data-data yang diperlukan oleh sebuah website dan sehingga dapat diakses lewat Internet. Data disini dapat berupa file, gambar, email, aplikasi/program/script dan database.
Ketika akan membuat website, pastilah membutuhkan domain dan hosting. Karena kedua hal tersebut tidak bisa terpisahkan. Untuk memiliki kedua hal tersebut bisa dengan berbagai cara. Ada yang gratis, ada yang berbayar. Banyak sekali tersedia di internet informasi hosting dan domain yang bisa di dapatkan.
Jika memilih untuk menggunakan resource yang berbayar, itu artinya teman-teman menyewa hosting dan membeli domain dalam masa waktu tertentu. Untuk hosting sendiri biasanya minimal masa sewa adalah 1 bulan, sedangkan domain minimal 1 tahun.
Sebelum teman-teman memutuskan untuk memilih paket hosting tertentu, pertimbangkan dahulu sebelum mengambil keputusan. Ini sangat penting untuk menentukan jenis paket hosting yang tepat untuk blog atau website sehingga teman-teman tidak akan mengeluarkan banyak biaya secara sia-sia.
Perusahaan/ penyedia hosting kadang memberikan lebih dari satu macam pilihan paket hosting. Ada yang murah, ada yang mahal. Namun jangan salah, meskipun banyak para penyedia hosting yang mengatakan bahwa hostingnya adalah hosting murah, kebanyakan memang kualitas servernya bagus semua.
Berikut beberapa faktor yang bisa jadi pertimbangan teman-teman dalam memilih paket hosting, antara lain:
- Kebutuhan hosting. Poin pertama yang perlu diperjelas adalah ukuran weblog teman-teman. Dengan mengetahui ukuran weblog teman-teman, maka teman-teman akan memiliki gambaran tipe atau paket hosting yang semestinya teman-teman beli. Ukuran suatu blog sangat bergantung pada jenis file yang dimuat pada blog tersebut. Sebut saja blog teman-teman dipenuhi file flash atau gambar berukuran besar dalam jumlah yang banyak, maka sudah pasti blog teman-teman berukuran besar. Jadi usahakan untuk meminimalisir penggunaan file animasi/gambar atau file berjenis flash, karena hal ini dapat menyebabkan performa blog teman-teman tidak maksimal. Selain itu , hal tersebut demi menjaga ukuran blog teman-teman dimana rata-rata ukuran suatu laman blog tidak boleh lebih dari 30 KB.
- Jenis web yang akan dibangun. Jika teman-teman ingin membuat online shop, tentunya akan sedikit berbeda ketika teman-teman membuat website untuk menampung gambar-gambar produk yang banyak. Jadi pastikan website seperti apa yang teman-teman inginkan.
- Lokasi server. Berikut adalah server:
- Hosting IIX = lokasi server di Indonesia
- Hosting USA = lokasi serer di USA
- Hosting SG = lokasi server di singapore
Idealnya, semakin dekat lokasi server dengan pengunjung/ pembaca website, maka kecepatan proses load website akan lebih cepat bagi pihak pengunjung. Meskipun begitu, kecepatan server tidk hanya dipengaruhi oleh lokasi tetapi juga faktor lain seperti spesifikasi hardware server.
- Jangan terjebak dengan istilah unlimited. Jika teman-teman sering melihat berbgai paket hosting, tentunya akan sering menemun istilah ”unlimited bandwidth” atau unlimed space. Tunggu, jangan terkecoh oleh istilah ini. Karena pada dasarnya semua resource memiliki batasan. Termasuk kapasitas bandwidh dan space hosting. Jadi yang dimaksud unlimited disini adalah teman-teman berhak menggunakan fasilitas space atau bandwidth.
0 comments:
Post a Comment